iklan di radio dapat dinikmati dengan cara

iklan di radio dapat dinikmati dengan cara
jawaban

Iklan adalah suatu bentuk sarana untuk menawarkan suatu produk baik barang atau jasa yang ditujukan kepada masyarakat. Berdasarkan media yang digunakan, iklan dibedakan menjadi beberapa jenis, salah satunya adalah iklan elektoronik, misalnya iklan televisi dan radio. Iklan radio dapat dinikmati dengan cara sambil melakukan hal lain.

Penjelasan

  • Ciri-ciri yang terdapat pada sebuah iklan adalah sebagai berikut :
  1. Menggunakan kata-kata yang menarik dan logis
  2. Menggunakan kata-kata yang bersifat persuasif atau mengajak
  • Fungsi pembuatan iklan diantaranya yaitu :
  1. Memberikan informasi tentang produk kepada masyarakat
  2. Membujuk masyarakat untuk membeli atau menggunakan suatu produk
  3. Mempemudah konsumen untuk mengetahui spesifikasi suatu produk, meliputi harga, fungsi dan manfaat
  • Berdasarkan media yang digunakan, iklan dibedakan menjadi beberapa jenis yaitu sebagai berikut :
  1. Iklan cetak, adalah iklan yang disebarluaskan melalui media cetak, seperti koran, majalah, dan surat kabar.
  2. Iklan elektronik, adalah iklan yang disebarluaskan melalui media elektronik, seperti radio, televisi dan internet.
  3. Iklan layanan masyarakat, adalah iklan yang berisi tentang ajakan untuk melakukan atau tidak melakukan suatu hal, misalnya iklan pencegahan narkoba.
Baca juga  Salah seorang seniman patung Indonesia adalah?